BERITA  

PT. ASP Salurkan Qurban Sapi di Lingkungan Perusahaan Desa Penyeladi

SANGGAU, infokalbar.com – PT. Agrina Sawit Perdana kembali menyalurkan hewan qurban di hari raya Idul Adha 1443 H di wilayah Lingkungan Perusahaan di Desa Penyeladi, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau.

Hewan qurban tersebut disalurkan langsung oleh Mill Manager PT. ASP Wawan kepada dewan keluarga masjid Al Mansyur dusun Penyeladi Hulu, Senin (4/7/2022).

Wawan mengatakan, penyerahan sapi qurban ini sebagai bentuk kepedulian dan berbagi dari pihak perusahaan kepada masyarakat sekitar pabrik PT. Agrina Sawit Perdana.

“Semoga dengan penyerahan 1 ekor sapi qurban ini bisa meningkatkan ketakwaan terhadap Allah SWT serta kegiatan qurban ini merupakan bentuk rasa syukur perusahaan agar selalu bisa berbagi dengan sesama,” ucap Mill Manager PT. ASP tersebut.

Zaenab selaku kepala desa Penyeladi mengucapkan rasa syukur dan terimakasih kepada perusahaan PT. ASP atas pemberian hewan sapi qurban ini.

“Saya sebagai kepala desa mengucapkan terimakasih kepada perusahaan atas kepeduliannya kepada masyarakat atas penyerahan sapi qurban ini, semoga bisa menjadi berkah untuk perusahaan, para karyawan serta masyaraka,” harap nya Kades Penyeladi Zaenab. (Wan Daly)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *